top of page

KEUNTUNGAN MODAL ? ADA APA AJA SIH ?


Hallo Quarters!

Diantara kalian ada yang udah pernah coba ikut investasi belum ? dan kalian pernah denger yang namanya Capital gain ? WIH ! CONGRATS !!!

Fix nih yang masih pada bingung kenapa dijawab selamat belum pernah coba ikut Investasi ! Hayo ngaku !!!

Okei lalu apa sih itu Capital gain ???

Capital gain adalah jumlah keuntungan seorang investor saat menjual kembali aset investasinya. Dalam bahasa Indonesia, arti capital gain disebut juga dengan keuntungan modal. Kebalikan dari capital gain adalah capital loss. Capital loss merupakan kerugian investasi karena harga jual lebih rendah daripada harga beli. Untuk mengenal lebih jauh tentang ada apa aja sih jenis jenis keuntungan modal lainnya, Yuk simak di bawah ini !

Jenis-Jenis Keuntungan Modal

Jenis-jenis keuntungan modal adalah sebagai berikut.


1. Keuntungan Modal Jangka Pendek (Short-Term Capital)

Keuntungan modal jangka pendek adalah profit investasi dari penjualan saham-saham dalam jangka waktu kurang dari setahun. Keuntungan modal jenis ini biasanya dilakukan investor-investor penyuka risiko. Jika ingin memperoleh keuntungan modal jangka pendek, investor harus punya kemampuan analisa dan prediksi yang kuat.


2. Keuntungan Modal Jangka Panjang (Long-Term Capital)

Keuntungan modal jangka panjang adalah keuntungan dari kepemilikan saham dalam jangka waktu minimal satu tahun. Jenis keuntungan modal ini paling disukai investor-investor santai, yang tidak menghabiskan waktu memantau pasar modal.

Gimana sobat Quarters ?? Makin tertarik untuk ikut Investasi ?



Quarter, Your one – stop personal financing platform !

On our way to create financially-literate Indonesians.


 
 
 

Comments


Untitled design (1).png
  • Instagram
  • TikTok
  • Twitter
  • LinkedIn
  • YouTube
  • Spotify

©2022

bottom of page